Dadapan.desa.id - Pada hari Ahad, tanggal 16 Maret 2025 M yang bertepatan dengan tanggal 16 Ramadhan 1446 H, bertempat di Balai Desa Dadapan, telah dilaksanakan kegiatan Silaturahmi dan Buka Bersama yang telah diselenggarakan oleh Mahasiswi Universitas Darussalam Peserta KKN Tematik 36 di Desa Dadapan.
Acara ini dihadiri oleh kurang lebih 70 peserta yang terdiri dari Kepala Desa beserta perangkatnya, Kepala Dusun, Mitra Kerja sama Mahasiswi KKNT 36, Dosen Pembimbing serta seluruh Mahasiswi KKNT 36 di Desa Dadapan. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar warga serta meningkatkan kebersamaan di bulan suci Ramadhan.
Adapun rangkaian kegiatan dalam acara ini adalah pembukaan oleh MC dan sambutan oleh bapak Kepala Desa Dadapan dan tausiah dan Doa oleh salah satu Dosen pembimbing Yaitu Al-Ustadz Kurniawan, M.Farm. Dalam tausiah beliau menyampaikan bahwa dalam Bulan Ramadhan ini banyak berkah yang dapat kita ambil. Kesempatan Ramadhan ini untuk menghapus dosa-dosa dan kesalahan kita dengan banyak beribadah. Allah mempertemukan kita dengan bulan Ramadhan ini agar kita dapat mengambil hikmahnya.
Selai itu, dalam acara ini juga diadakan serah terima Luaran dari hasil kegiatan Mahasiswi selama KKNT di Desa Dadapan ini, Luaran ini merupakan hasil atau out put dari kegiatan yang telah diserahkan sebagai bukti keberhasilan suatu program. Luaran ini diharapkan dapat memberikan manfaat serta dapat memenuhi standar akademik yang telah ditetapkan.
Alhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan lancar dan penuh kebersamaan antara Mahasiswi Universitas Darussalam Gontor dengan Masyarakat Desa Dadapan. Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan acara ini.